Menjadi seorang artis boleh jadi sebuah keuntungan tersendiri, setidaknya untuk menarik perhatian massa.
Jika dilakukan dengan positif, keuntungan itu bisa dialihkan dalam segi dunia bisnis. Toh tidak ada salahnya jika melakukan dua profesi sekaligus. Walau kerap dibilang aji mumpung, ‘artis dan bisnis’ sulit untuk dielakkan.
Nah, klikinfo mau kasih tahu nih, sejumlah selebritis yang lakukan usaha sampingan dengan berjualan es krim. Siapa saja mereka?
Chef Arnold
Juri Master Chef Indonesia, Chef Arnolf dan istrinya ternyata membuka sebuah kedai es krim di Kota Surabaya. Kedai gelato ini bernama Bebini Gelati. Toko es krim miliknya ini selalu ramai pelanggan. Selain nama besar sang chef, rasa gelato yang ditawarkan cocok di lidah pelanggan.
Randy Martin
Aktor tampan satu ini ternyata juga membuka bisnis kedai es krim yang bernama Martin’s Station. Es krim di kedainya ini sangat unik, dengan tampilan yang lucu sehingga cocok disebut Instagramable. Selain itu bahan yang digunakan berasal dari buah segar yang dijamin kesehatannya.
Steffi Zamora
Steffi Zamora membuka kedai es krim bernama D’Maniez. Kedainya ini tidak dikelola sendiri, namun ia bekerjasama dengan sejumlah rekan bisnis lainnya.
Wulan Guritno
Tak ketinggalan, artis senior satu ini juga memiliki bisnis es krim yang bernama Spiky Smooth. Bisinisnya ini tidak membuka kedai, melainkan hanya menawarkan delivery service. Jadi pelanggan tak perlu repot-repot datang ke kedai untuk membeli es krim, cukup memesan online. Nantinya pesanan akan diantar ke alamat. (Ghariza/rvn)