Ditanya Sahabat Eca Tentang Hubungannya dengan Syifa Hadju, El Rumi Bingung

  • Bagikan
El Rumi
El Rumi (Foto: Instagram)

KLIKINFO.ID, JAKARTAEl Rumi terlihat kurang nyaman saat menjadi bintang tamu di episode pertama podcast “Bocah-Bocah Kosong,” yang dibawakan oleh Catheez, Nita Vior, dan Meyden. Ketiganya, yang juga dikenal sebagai Trio Bocah Kosong, tampak antusias ketika akhirnya mengetahui bahwa El Rumi adalah tamu mereka.

Pada awalnya, ketiga sahabat Eca Aura ini tidak diberi tahu siapa yang akan hadir sebagai tamu spesial. Namun, ketika El Rumi muncul, mereka langsung terkejut dan mulai melontarkan berbagai pertanyaan kepadanya.

Vior menjadi yang pertama menanyakan kabar kedekatan El Rumi dengan Syifa Hadju, “Beneran sama Syifa Hadju?” tanyanya. Mendengar itu, El Rumi hanya tertawa kecil, tetapi terlihat agak gugup. Hal ini mungkin karena dia tahu bahwa Catheez, Vior, dan Meyden adalah teman dekat Eca Aura, yang sempat dikabarkan memiliki hubungan spesial dengannya.

Baca Juga :  Karina Ranau Bungkam Usai Jenguk Suami Epy Kusnandar

“Ah, semuanya teman lagi,” ucap El Rumi sambil mengusap telinganya, merespons pertanyaan tersebut.

Tidak berhenti di situ, Catheez kemudian menyinggung tentang kehadiran El Rumi bersama Syifa di acara pernikahan Thariq Halilintar. “Perasaan terakhir-terakhir sama temenku (Eca Aura),” celetuk Catheez, mengingatkan El tentang rumor kedekatannya dengan Eca.

Meyden pun ikut menyahut dengan mengatakan bahwa Eca sekarang sedang galau di pantai karena ditinggal El.

Meski mencoba menghindar, El Rumi tak luput dari pertanyaan lainnya. Catheez kembali menggoda dengan mempertanyakan mengapa El membawa pasangan yang berbeda saat lamaran dan resepsi pernikahan Thariq dan Aaliyah. “Di lamaran ngajaknya yang imut-imut tapi beda agama, tapi kalau pas di nikahan imut-imut juga tapi agamanya sama,” sindirnya.

Baca Juga :  Merayakan Satu Dekade Berkarya, Rizky Febian Gelar Tur di 10 Kota

El Rumi hanya bisa tersenyum sambil menjawab, “Kalau dijawab takut salah, mungkin kalian lebih paham dalem-dalemnya.”

El Rumi kemudian menjelaskan alasannya hadir di acara yang dipandu oleh Coki Pardede itu, “Gue tuh menghindari diundang sana, diundang sini. Gue lihat kayaknya ngelawak seru nih. Ya udah, ternyata pertanyaannya sama aja.”

Seperti diketahui, El Rumi belakangan ini menjadi perbincangan karena hubungannya dengan Syifa Hadju yang semakin mencuat ke permukaan.

(Klikinfo.id/SN)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *