Sophia Latjuba Bikin Heboh dengan Unggahan Foto Lama di Instagram

  • Bagikan
Sophia Latjuba Bikin Heboh dengan Unggahan Foto Lama di Instagram
Sophia Latjuba Bikin Heboh dengan Unggahan Foto Lama di Instagram.

KLIKINFO.ID, JAKARTA – Aktris Sophia Latjuba kembali menjadi perbincangan setelah mengunggah foto masa lalunya di Instagram. Foto tersebut diambil 29 tahun lalu, ketika bintang film “Mata Batin 2” itu berusia 25 tahun.

Dalam foto tersebut,Sophia Latjuba tampil menawan dengan rambut pendek ikal dan mengenakan dress putih. Kecantikannya yang alami dan tetap memukau menjadi pusat perhatian.

“‘Kabut di Kaki Langit’ – 1995,” tulis Sophia pada keterangan fotonya.

Para netizen takjub dengan kecantikan Sophia yang seakan tak pudar oleh waktu. Banyak yang memuji penampilannya yang tetap mempesona meskipun telah berlalu puluhan tahun.

Baca Juga :  Alasan Hotman Paris Unggah Video Siswa di China Menangis

“EMANG BOLEH SE EVERLASTING INI CANTIKNYAAAAA,” komentar seorang netizen.

“Cantik dari dulu,” tambah netizen lainnya.

“Awet muda dan cantik abadi kaa Soph,” tulis netizen lain lagi.

Tentu saja, penampilan awet muda Sophia ini tidak datang dengan sendirinya. Melalui media sosialnya, Sophia sering berbagi tentang gaya hidup sehat yang dijalaninya.

Ia rutin berolahraga dan menjaga pola makan dengan konsumsi makanan bergizi untuk menjaga kesehatannya serta penampilannya.

(Klikinfo.id/SN)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *