Ustadz Hanan Attaki Jadi Jembatan Erin Taulany Menanggapi Kritikan Netizen

  • Bagikan
Erin Taulany
Erin Taulany (Foto: Instagram)

KLIKINFO.ID, JAKARTA – Rien Wartia Trigina, yang lebih dikenal sebagai Erin Taulany, belakangan ini menjadi sasaran kritik dari netizen. Hal ini terjadi setelah Andre Taulany mengajukan gugatan cerai terhadapnya.

Akibatnya, rekam jejak kontroversial Erin kembali disorot publik, dan ia pun dinilai sebagai sosok “red flag” oleh banyak orang.

Di tengah gempuran kritik tersebut, Erin Taulany baru-baru ini membagikan sebuah video nasihat dari Ustaz Hanan Attaki. Dalam video itu, Ustaz Hanan memberikan tips tentang cara menghadapi perlakuan buruk dari orang lain.

“Kalau kalian diperlakukan tidak baik oleh orang lain, apakah kalian ingin menghadapi sendiri atau menyerahkan semuanya kepada Allah? Jika kalian ingin Allah yang menanganinya, amalkan ayat 10, wasbir ala mayakulun,” ujar Ustaz Hanan Attaki dalam Instagram story @erintaulany, Senin (12/8/2024).

Baca Juga :  Rumah Tangga di Ambang Perceraian, Andre Taulany Beberkan Sisi Gelap

Ustaz Hanan Attaki mengingatkan agar kita merespons kejahatan dengan cara yang baik.

“Tenang saja, jangan reaktif, jangan responsif, jangan terlalu emosi. Amalkan wasbir ala mayakulun wahjurhum hajron jamiila. Abaikan mereka dengan cara yang baik,” lanjutnya.

Setelah mengamalkan Surat Al-Muzammil Ayat 10 dan 11, Ustaz Hanan menyampaikan bahwa Allah akan memberikan pembalasan kepada mereka yang berbuat jahat.

Erin Taulany
Erin Taulany (Foto: Instagram)

“Hasilnya? Allah sendiri yang akan menangani mereka, sebagaimana dijelaskan dalam ayat 11, wadzarni wal mukazzibin, biarkan Aku yang menghadapinya,” tambahnya.

Ustaz Hanan Attaki juga mengungkapkan bahwa metode ini sudah ia terapkan sejak mulai aktif di media sosial.

“Saya lebih memilih untuk tidak merespons dengan cara yang biasa. Mengapa? Karena saya yakin bahwa respons Allah jauh lebih baik daripada respons saya sendiri. Lebih baik saya serahkan semuanya kepada Allah,” kata Ustaz Hanan Attaki.

Baca Juga :  Industri Musik Era Digital, Jaya Whizzkid: Berbeda dengan Dulu

(Klikinfo.id/SN)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *