Seleb  

Viral Ceramah Oki Setiana Dewi Usai Bahas KDRT Hingga Berikan Klarifikasi dan Permohonan Maaf

Oki Setiana Dewi mengklarifikasi usai viralnya potongan video ceramahnya yang membahas soal KDRT.

“Sahabat semua, hari ini saya mendapatkan pesan dari beberapa teman mengenai potongan ceramah saya dua tahun lalu. Di atas inilah videonya versi lebih panjang. Terima kasih atas perhatian dan kasih sayangnya” tulis Oki, dikutip dalam kanal YouTubeOki Setiana Dewi, Jumat (4/2/2022).

Melalui kanal Youtubenya, Oki mengunggah versi lengkap ceramah serta menuliskan klarifikasi pada kolom deskripsi terkait isu tak baik kepadanya.

Kakak Ria Ricis itu menuturkan permintaan maaf atas potongan ceramahnya yang viral kemarin. Beliau juga menegaskan bahwa dirinya tak setuju pada kekerasan rumah tangga.

“Tentu saya sama sekali tidak membenarkan KDRT. Mohon maaf lahir batin atas kesalahan dalam menyampaikan, dan semoga Allah mengampuni saya dalam setiap kesalahan-kesalahan saya” tutur Oki.

Oki meminta doa agar Allah SWT senantiasa membimbing setiap ucapannya sehingga bisa mendatangkan maslahat atau manfaat.

“InsyaAllah saya akan terus belajar, memperbaiki diri dan menyampaikan dengan lebih baik. Mohon bimbingan juga dari sahabat-sahabat semua” tambahnya.

Dalam video ceramahnya dianggap menyepelekan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT). Oki menceritakan suatu kisah bagaimana seorang istri menutupi aib suaminya yang melakukan kekerasan.

Pernyataan Oki membuat reaksi negatif dari warganet. Mereka menilai KDRT merupakan tindak kriminal yang tak perluditutupi.

“Perempuan terkadang suka engga sesuai dengan kenyataan. Suka melebih-lebihkan cerita kalau lagi marah, tetapi istri ini malah menyimpan aib sendiri sehingga makin cinta suaminya. Jadi tak perlulah cerita-cerita yang sekiranya bisa menjelekkan pasangan sendiri,” ujar Oki dalam potongan video ceramahnya. [sha]

banner 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *