KLIKINFO.ID, JAKARTA – Ibu Deddy Corbuzier, Heniwaty tengah dirawat di rumah sakit.
Wanita berusia 87 tahun itu langsung dijenguk oleh anak dan menantunya, Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa.
Momen Henywati dijenguk Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa diunggah di akun Instagram @sabrinachairunnisa_.
Dikutip redaksi Klikinfo.id, Senin (19/2/2024), Sabrina mengatakan bahwa mertuanya merupakan wanita yang kuat.
Selain itu, Sabrina juga mengucapkan terima kasih kepada warganet yang telah mendoakan Heniwaty.
“Makasi doanya semua, alhamdulillah Mama mertua aku (Mama Mas @mastercorbuzier ) pemasangan stent nya lancar. Semoga besok atau lusa sudah bisa pindah ke ruangan biasa saat ini masih di iccu.”
“Mama mertuaku emg luar biasa. Perempuan paling kuat yg pernah aku kenal. Dengan usia sudah 87 sempet jatuh, dan hari ini pasang stent.”
” Bener-bener definisi shes been through life. Sehat terus, Ma” tulis akun Instagram @sabrinachairunnisa_.
Sabrina Chairunnisa lahir pada tanggal 9 November 1992.
Ia adalah seorang model, aktris, YouTuber, dan mantan pemegang gelar kontes kecantikan Indonesia yang dinobatkan sebagai Puteri Indonesia Sumatera Utara 2011.
Dia mewakili provinsi Sumatera Utara pada pemilihan Puteri Indonesia 2011, di mana berhasil meraih posisi sebagai 3rd Runner-Up.
Saat ini, dia merupakan istri dari aktor Deddy Corbuzier.
Wanita kelahiran Kota Medan di Sumatera Utara ini merupakan ayah bernama Irwan Hasbullah dan ibu Aminah Nasution.
Dia telah menyelesaikan studi dengan meraih gelar Sarjana dari Universitas Trisakti.
Ia kemudian melanjutkan pada jurusan Ilmu Komunikasi untuk gelar magister dari Universitas Pelita Harapan.
Pada tanggal 6 Juni 2022, Sabrina resmi menikah dan menjadi istri dari aktor dan mantan pesulap Deddy Corbuzier setelah 9 tahun masa berpacaran.
Pernikahan keduanya sangat mengejutkan publik karena baik Sabrina maupun Deddy tak pernah menyinggung soal rencana pernikahan sebelumnya.
(Klikinfo.id/RAM)