Kisah Pilu Masa Lalu Mimi Peri, Hingga Mendiang Sang Ayah Alami Penyakit Aneh

  • Bagikan
Mimi Peri
Mimi Peri (Foto: Instagram)

KLIKINFO.ID, JAKARTA – Konten kreator Mimi Peri yang selalu berhasil mengundang gelak tawa warganet di dunia jagat maya. Ternyata berasal dari keluarga kurang mampu, hingga ada fakta mencengangkan yang terjadi dibalik sosok periang Mimi Peri.

Pria pemilik nama Ahmad Jaelani ini terang-terangan menceritakan masa lalunya yang cukup memilukan. Bahkan Mimi Peri sempat mengungkap penyakit yang diderita sang ayah yang dianggap aneh dan tak masuk akal.

Mimi Peri menduga penyakit yang diidap sang ayah itu karena disantet. Lantaran ia menyebut air pipis sang almarhum saat itu membuat rumput langsung mati begitu saja.

Hal itu disampaikan langsung oleh Mimi Peri saat menjadi bintang tamu dalam podcast bersama Feni Rose di Channel YouTube Feni Rose Official beberapa waktu lalu.

Baca Juga :  Rela Tunda Beli Mobil Baru, Tantri Kotak dan Arda Naff Bakal Naik Haji Tahun Ini

“Jadi, saat aku disayang-sayangi sama bapak, bapak sakit gitu, stroke kan. Diguna-guna orang, gitu. Bapak itu saking panasnya, pipisnya itu rumput yang dikencingi mati,” ungkap Mimi Peri.

Ditinggal pergi mendiang sang ayah untuk selama-lamanya, Mimi Peri mengaku ayahnya tidak meninggalkan harta sedikitpun kepada istri dan anak-anaknya.

“Bapak gak ninggalin harta. Jadi anak-anak itu kayak kelaparan, nyari makan sendiri-sendiri. Kadang aku marah, kenapa bapak gak ninggalin apa-apa, kasihan emak kan, nyari makan yang bener-bener nyari,” ujar Mimi Peri.

Sehari setelah sang ayah meninggal, Mimi Peri mengatakan tak ada satupun orang yang datang untuk membacakan yasin untuk almarhum. Ia menyebut karena saudara-saudaranya yang cukup berjauhan antara satu dengan yang lain.

Baca Juga :  Suasana Haru Warnai Pemakaman Stevie Agnecya

“Biasanya, kalau orang ada yang meninggalkan yasinan, ini gak ada. Aku masih inget banget di rumah gubuk terus bapak meninggal seharinya itu kayak sepi, hening, hujan deras gak ada yang yasinan,” tandas Mimi Peri.

(Klikinfo.id/sha)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *