Al Ghazali Beri Panggilan Sayang untuk Safeea Ahmad, Netizen: Lucu Banget!

  • Bagikan
Foto Al Ghazali mengenakan baju berwarna biru
Al Ghazali (Instagram/@Alghazali7)

KLIKINFO.ID, JAKARTA – Al Ghazali baru-baru ini mengabadikan momen saat perayaan ulang tahun Safeea Ahmad putri dari pasangan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela.

Seperti diketahui, Safeea Ahmad berulang tahun yang ke-13 tahun, pada Senin, 26 Februari 2024. Melalui instagramnya, Al Ghazali memposting foto dirinya bersama Safeea yang mengenakan dress berwarna hitam.

Dalam keterangan unggahannya, Al Ghazali mengucapkan selamat ulang tahun dengan panggilan sayangnya pada sang adik, yaitu Princess.

“Happy 13th birthday princes,” tulis Al Ghazali.

Tak hanya itu, ia juga mengunggah beberapa foto lainnya. Di slide berikutnya, tampak foto dirinya bersama tiga adik-adiknya, yakni El, Dul dan. Safeea. Bahkan ia menilai tinggi Safeea akan melebihi sang kakak.

Baca Juga :  Al Ghazali dan Alyssa Daguise Ketahuan Ambil Bunga Melati dari Rambut Aaliyah Massaid

“Lama-lama tingginya bisa lebih tinggi dari kakak-kakaknya nih,” ujarnya

Melihat postingan tersebut, sontak dibanjiri berbagai macam komentar dari netizen. Bahkan banyak dari netizen yang memberikan pujian.

“Didikan Maia hebat banget, tetap selalu kasih sayang sama adiknya walaupun adik tiri,” kata netizen.

“Suka banget liat mereka ini sangat menyayangi adik-adiknya,” tambah netizen.

“Lucu banget jadi pengen punya abang,” tutur Netizen lain.

“Masyaallah kamu bener-bener princes Safeea disayang semua sama kakak-kakaknya,” tandas Netizen lainnya.

(Klikinfo.id/sha)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *